Shalat Sunnah Isti'adzah

Shalat sunnah Isti'adzah adalah shalat sunnah 2 rekaat untuk memohon perlindungan kepada Allah SWT dari godaan, bisikan, dan rayuan setan serta sebangsanya. Waktu pelaksanaannya shalat sunnah Isti'adzah adalah setelah shalat sunnah Isyraq dan sebelum shalat Isyraq Istikharah atau sebelum shalat Dhuha.

Tata cara pelaksanaannya adalah setelah selesai shalat sunnah Isyraq 2 rekaat kemudian bangkit untuk melaksanakan shalat sunnah Isti'adzah dengan niat :

أُصَلِّى سُنَّةَ اْلإِ سْتِعَاذَةِ رَكْعَتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ لله تَعَالَى

Ushalli sunnatal Isti'adzati rak'ataini mustaqbilal qiblati lillahi ta'ala.

Artinya : aku niat shalat sunnah mohon perlindungan dua rekaat dengan menghadap kiblat karena Allah Taala.


Surah yang dibaca dalam shalat sunnah Isti'adzah pada rekaat pertama setelah membaca Al Fatihah adalah surah Al Falaq dan pada rekaat kedua adalah surah An Nas masing-masing satu kali. setelah selesai shalat sunnah Isti'adzah sebelum melaksanakan shalat Dhuha dianjurkan membaca do'a shalat sunnah Isti'adzah sebagai mana berikut :

اَللَّهُمَّ إِنِّيْ اَعُوْذُبِكَ وَبِاسْمِكَ اْلأَ عْظَمِ وَكَلِمَتِكَ التَّامَّةِمِنْ شَرِّالسَّامَّةِ وَالْهَامَّةِ، وَاَعُوْذُبِاسْمِكَ اْلأَعْظَمِ وَكَلِمَتِكَ التَّامَّةِ مِنْ شَرِّ عِبَادِكَ وَعَذَابِكَ وَاَعُوْذُبِاسْمِكَ اْلأَعْظَمِ وَكَلِمَتِكَ التَّامَّةِ مِنْ شَرِّ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ، وَاَعُوْذُبِاسْمِكَ اْلأَعْظَمِ وَكَلِمَتِكَ التَّامَّةِمِنْ شَرِّمَايَجْرِيْ بِهِ اللَّيْلِ وَالنَّهَارِ، اِنَّ رَبِّيَ اللهُ الَّذِيْ لاَاِلَهَ اِلاَّهُوَ عَلَيْهِ تَوَكَّلْتُ وَهُوَرَبُّ الْعَرْشِ الْعَظِيْمِ.
اَللَّهُمَّ اِنَّكَ سَلَطْتَ عَلَيْنَاعَدُوًّابَصِيْرًابِعُيُوْبِنَايَرَانَاهُوَ وَقَبِيْلُهُ مَنْ لاَنَرَاهُمُ اللهُ فَأَيِسَهُ مِنَّا كَمَااَيِسْتَهُ مِنْ رَحْمَتِكَ وَقَنَطَهُ مِنَّاكَمَاقَنَطْتَهُ مِنْ عَفْوِكَ وَابْعَدْ بَيْنَنَا وَبَيْنَهُ كَمَااَبْعَدْتَ بَيْنَهُ وَبَيْنَ رَحْمَتِكَ اِنَّكَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ، وَبِاْلإِجَابَةِجَدِيْرٌ وَلاَحَوْلَ وَلاَقُوَّةَ اِلاَّبِاللهِ الْعَلِيِّ الْعَظِيْمِ

Allahumma inni audzubika wabismikal a'zhami wakalimatikat tammati min syarris-sammati wal hammah, wa a'udzu bismikal a'zhami wakalimatikat tammati min syarri 'ibadika wa'adzabika, wa a'uudzu bismikal a'zhami wakalimatikat tammati min syarrisy syaithanirrajim, wa a'udzu bismikal a'zhami wakalimatikat tammati min syarri ma yajri bihil laili wannahari, inna rabbiyallahul ladzi la ilaha illa huwa 'alaihi tawakkaltu wahuwa rabbul 'arsyil a'adzim.
Allahumma innaka salathta 'alaina 'aduwwan bashiran bi'uyubina yarana huwa waqabiluhu mal-la narahumullahu fa-ayisahu minna kama ayistahu mir rahmatika waqanathahu minna kama qanathtahu min 'afwika wa ab'id bainana wabainahu kama ab'adta bainahu wabaina rahmatika, innaka 'ala kulli syai-in qadir, wabil ijabati jadir, wala haula wala quwwata illa billahil aliyil adzim.

Artinya : "Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dengan nama-Mu yang agung, dengan kalimatMu yang sempurna, dari keburukan racun dan makhluk jahat. Aku berlindung kepada-Mu dengan nama-Mu yang agung, dengan kalimat-Mu yang sempurna dari keburukan hamba-hambaMu dan azab-Mu. Aku berlindung kepada-Mu dengan nama-Mu yang agung, dengan kalimat-Mu yang sempurna dari segala godaan setan yang terkutuk, dari kejahatan segala sesuatu yang berjalan di malam hari dan siang hari. Sesungguhnya Tuhanku adalah adalah Allah, tiada ada tuhan yang patut disembah melainkan Dia (Yang Maha Esa). Kepada-Nya aku berserah diri dan Dialah Tuhan Penguasa 'Arasy yang agung. Ya Allah sesungguhnya Engkau berkuasa mengendalikan kami terhadap musuh yang melihat kekurangan kami, Dialah Allah Yang Maha memperhatikan kami dan kelompok musuh, Zat yang tidak dapat kamu lihat, yaitu Allah. Maka ia berputus asa dari kami sebagaimana ia berputus asa dari rahmat-Mu, musuh itu memutus perhatian pada kami, sebagaimana Engkau memutuskan maaf untuknya. Jauhkanlah musuh itu dari kami sebagaimana Engkau menjauhkannya dari rahmat-Mu. Sesungguhnya Engkau Maha Berkuasa atas segala sesuatu. Dan ijabah doa sangatlah penting (bagi kami). Tidak ada daya dan kekuatan melainkan dengan sebab pertolongan Allah Yang Maha Tinggi lagi Maha Agung."

Belum ada Komentar untuk "Shalat Sunnah Isti'adzah"

Posting Komentar

Mohon tidak mengirimkan SPAM ke Blog ini !
Saling Berbagi Sobat

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...